Panitia penyelenggara pelaksanaan MTQN X dan Festival Nasyid (FN) XI Tingkat Kabupaten Labuhanbatu Utara Tahun 2019 melakukan persiapan kegiatan tahunan itu. Tahun ini sebagai tuan rumah adalah Kecamatan Kualuhselatan.

Sejumlah pejabat Labura terlihat memantau dan berada di lokasi MTQN dan FN yang berada Desa Damulikebun tersebut, Sabtu. Diantaranya terlihat Plt Asisten Pemerintahan dan Kesra Nur Rohman, SSos, Kadis Kominfo Drs Sugeng dan Kadis PUPR H Edwin Defrizen, ST.

Sementara itu, sejumlah pekerja terlihat sibuk mempersiapkan pentas, tribun dan hal lain terkait persiapan MTQ itu. sejumlah pelajar juga terlihat melakukan latihan di arena dalam rangka memeriahkan acara.

Plt Asisten Pemerintahan dan Kesra Nur Rohman yang berada di lokasi menyebutkan, pihaknya terus mempersiapkan berbagai hal terkait acara yang direncanakan berlangsung pada 25-29 Maret mendatang.

“Mudah-mudahan cuaca mendukung. Kita terus melakukan persiapan,” kata Ketua Panitia Kabupaten yang pada kesempatan itu didampingi Plt Kabag Kesos Binmas T Harahap terkait persiapan yang sedang dilakukan.

Untuk penampungan kafilah dari kecamatan peserta MTQN dan FN juga terlihat sudah disiapkan di rumah-rumah warga. Spanduk bertuliskan nama-nama kecamatan untuk masing-masing kafilah juga terlihat dipasang di sejumlah rumah masyarakat.

Sebelumnya, delapan kecamatan yang ada di tanah Basimpul Kuat Babontuk Elok itu juga sudah melaksanakan MTQ dan FN. Berbagai cabang diperlombakan dalam kegiatan bernuansa syiar Islam itu.

Pewarta: Sukardi

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019