Aekkanopan (Antaranews Sumut) - Wakil Gubernur Sumatera Utara Musa Rajekshah memenuhi janji yang diucapkannya saat safari Subuh di Kecamatan Kualuhselatan Labuhanbatu Utara beberapa waktu lalu.

Pada saat itu, pria yang akrab dipanggil Ijeck itu berjanji akan mengumrohkan tokoh agama yang ada di tanah Basimpul Kuat Babontuk Elok itu.

“Alhamdulillah, besok pagi sekitar pukul 11.00 WIB Insya Allah kami akan berangkat ke Tanah Suci,” ujar Ustadz Idris Aritonang SSosI kepada Antara via telepon, Selasa (19/9) malam.

Disebutkannya, ada lima orang yang berangkat umroh atas biaya pribadi Ijeck. Selain dirinya, yang akan berangkat dengan menggunakan travel Grand Safa Nauli tersebut adalah Tuan Syech Bahrum Ritonga dari Persulukan Ujunggodang, Tuan Syech Chaidir Munthe dari Persulukan Sukajadi, Tuan Mistar Rambe dari Persulukan Napompar dan Tuan Syech Sri Wahyudi Aritonang dari Loburompah.

Menurut Sekretaris Forum Mubaligh Labura (Formula) tersebut, mereka berlima belum pernah menginjakkan kaki ke Tanah Suci.

“Ini merupakan kebahagiaan dan kemuliaan buat kami. Kami sangat bersyukur karena bisa berangkat ke Tanah Suci yang merupakan idaman bagi semua umat Islam di dunia,” sebut pria berbadan subur itu.

Pria yang juga merupakan calon anggota DPRD Labura dari Dapil Labura III tersebut berdoa semoga wagubsu diberikan kesehatan, kesuksesan. rezeki serta ketabahan dalam menghadapi problema yang dihadapi.

“Kami juga berdoa semoga H Anif sebagai orang tua Pak Wagubsu terus istiqamah dalam kebaikan,” harapnya.

Pada bagian lain, Idris juga menyampaikan terima kasih kepada Bupati Labura H Kharuddin Syah SE yang turut memberikan bantuan bagi mereka.

“Kita doakan Bupati sukses dalam memimpin Labura dan semoga kabupaten yang kita cintai jauh dari segala bala,” pungkasnya.

Pewarta: Sukardi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019