Batubara (Antaranews Sumut) - Aparatur pemerintahan di Kabupaten Batubara diminta untuk meningkatkan sumber daya sehingga dalam bekerja dapat melayani masyakat dengan muda, cepat, berkualitas dan bertanggung jawab.

"Sekaligus bekerja sesuai perundang-undangan yang berlaku agar terhindar dari masalah-masalah hukum," kata Bupati Batubara 
Ir H.Zahir MAP di Lima Puluh, (Jumat 28/12).

Sebagai bupati, lanjut dia, dirinya tuntut untuk menyampaikan visi dan misi yang menjadi program kerja satu tahunan dan lima tahunan mendatang.

Sehingga secara bertahap dan berkelanjutan masyarakat merasakan perubahan pembangunan yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sesuai dengan janji-janji kampanye yang pernah disampaikan. 

Visi dan Misi ini bertujuan untuk terbangunnya stabilitas daerah, pertumbuhan ekonomi dan perberatan pembangunan sehingga secara bertahap terbangun kesejahteraan masyarakat sesuai dengan cita-cita pemekaran Kab Batu Bara.
 

Pewarta: Suhaimi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018