Medan (Antaranews Sumut) - PW Gerakan Pemuda Al Washliyah Sumatera Utara untuk kesekian kalinya kembali menggelar kegiatan-kegiatan keumatan dan kali ini digelar Subuh Akbar dan Doa Untuk Keselamatan Negeri bekerjasama dengan BKM Nurul Islam, Himpunan Pemuda Pemudi Islam Seksama dan Forum Dai Muda dan Ustadz Sumatera Utara.

Acara digelar di Masjid Nurul Islam Jalan M. Nawi Harahap No 149 Kelurahan Binjai Kecamatan Medan Denai, Kota Medan, Minggu 11 November 2018, pukul 04.52 sampai selesai.

Ketua PW Gerakan Pemuda Al Washliyah Sumatera Utara Zulham Effendi Siregar ST di Medan, Selasa, mengatakan, bertindak sebagai Imam Subuh AKbar Adnan Harun yang juga merupakan qori nasional serta penceramah dan zikir menghadirkan Ust H. Irwanto Al Rasyid.

Acara itu sendiri digelar gelar dalam rangka memperingati HUT Al Washliyah ke-88, 30 November 1930-30 November 2018.

Ia mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk Dakwah Gerakan Pemuda Al Washliyah di tengah-tengah masyarakat yang selaras dengan arah Perjuangan Al Washliyah yang fokus pada Dakwah, Amal Sosial, Pendidikan dan Penguatan Ekonomi Umat

Sebagai Organisasi Kepemudaan Islam terbesar di Sumatera Utara, Gerakan Pemuda Al Washliyah senantiasa terus melakukan kegiatan kegiatan Dakwah dan Amal Sosial yg bermanfaat utk masyarakat

GPA mengajak Pemuda Pemuda Islam utk bergabung dirumah besar Al Washliyah utk berjuang bersama melahirkan generasi generasi islam yang mencintai Agamanya

Kegiatan Subuh Akbar ini juga Akan dirangkai dgn Doa Keselamatan Untuk Negeri agar Indonesia terhindar dari bencana dan perpecahan

Mengingat banyaknya bencana yang terjadi akhir-akhir ini seperti gempa bumi, tsunami, gunung meletus, longsor dan musibah kecelakaan pesawat yang menelan korban jiwa yang sangat banyak.

"GPA mengajak Umat Muslim Berzikir dan Berdoa Kepada Allah agar kiranya Bangsa Indonesia senantiasa diberikan perlindungan Allah SWT." katanya.

Pewarta: Juraidi

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018