Tapteng (Antaranews Sumut)- Kepala Badan Penanggulanan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tapanuli Tengah mengerahkan sedikitnya 15 personilnya untuk membantu evakuasi korban longsor yang tejadi di Kota Sibolga, Jumat.

Menurut Marhite Rumapea sekalku Kepala BPBD Tapteng, setelah mendapat kabar terjadi longsor di Sibolga, ia langsung menurunkan personilnya untuk membantu melakukan evakuasi di lokasi kejadian.

“Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Tapteng Armen Pulungan sudah turun ke lokasi bersama dengan personil. Mereka bersama dengan BPBD Sibolga saling berkoordinasi dan kerjasama untuk mengevakuasi rumah yang tertimpah longsor,”kata Rumapea.

Hujan deras yang terjadi di Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah sejak Kamis sore sampai dengan Jumat, telah mengakibatkan longsor di beberapa lokasi di Kota Sibolga.

Sedangkan untuk Kabupaten Tapanuli Tengah terjadi genangan banjir di beberapa lokasi.

Menurut Marhite Rumapea sampai dengan saat ini belum ada laporan yang menyebutkan terjadinya longsor atau tertimbun rumah warga di Kabupaten Tapanuli Tengah.

Meski demikian timnya tetap siaga melihat kondisi cuaca yang sejak pagi dan sampai siang mendung dan gerimis.

 

Pewarta: Jason Gultom

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018