Padangsidimpuan (Anataranews Sumut) - Tahun ini, tugas sebagai pembawa baki saat pengibaran bendera pusaka HUT ke-73 RI diemban oleh Paskibraka putri perwakilan dari MAN 2 Padangsidimpuan, Suci Ananda.  

Terpilih menjadi pembawa baki bendera pusaka pada upacara HUT RI merupakan kebanggaan tersendiri. Pembawa baki ini menjadi salah satu di antara Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang menjadi sorotan publik.

Suci Ananda pelajar MAN 2 Padangsidimpuan tersebut merasa senang dengan terpilihnya menjadi pembawa baki pada HUT RI ke 73, ucapnya kepada Anataranews Sumut, Jum'at. 

Jujur saya merasa senang sebagai pembawa baki, ini merupakan prestasi bagi saya karena pembawa baki tersebut menjadi bagian kesuksesan pelaksaaan detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia ke 73 yang di laksanakan di Kota Padangsidimpuan. 

Semoga kedepan akan ada yang lebih baik dari saya, intinya serius, disiplin, dan rajin dalam setiap tahapan seleksi mengikuti menjadi anggota paskibraka Kota Padangsidimpuan. 

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018