Rantauprapat (Antaranews Sumut) - Wakil Bupati Labuhanbatu, Andi Suhaimi Dalimunthe melepas 60 altet pelajar daerah untuk mengikuti pekan olahraga pelajar daerah Sumatera Utara atau Popdasu ke Kota Padangsidempuan, Minggu.

Pelepasan itu dilaksanakan di Lapangan Ika Bina, Rantauprapat dengan mengikuti cabang olah raga Bola Volly, Tenis Meja, Atletik, Renang, Pencak Silat, Gulat dan Bulu Tangkis.

Dalam kesempatan itu, Andi Suhaimi Dalimunthe menyampaikan dukungannya kepada seluruh atlit yang ikut berlaga dalam 7 cabang olahraga.

Penyampaian semangat diharapkan menjadi inspirasi kepada atlit pelajar untuk meraih hasil maksimal.

"Bertandinglah dengan sungguh-sungguh, jaga sportifitas, Insya Allah, Kabupaten Labuhanbatu akan bertabur emas," katanya.

Andi mengemukakan agar Popdasu ini tidak menjadi beban namun menjadi fokus yang terbaik atlit dalam upaya mendorong kesuksesan di bidang olahraga.

"Untuk meraih kemenangan, mesti ditanamkan pada diri kita fokus utama dalam bertanding, yakni harus bisa dan yakin pasti bisa," ujar Andi Suhaimi Dalimunthe yang juga Ketua DPD II Partai Golkar Labuhanbatu ini.

Pewarta: Kurnia Hamdani

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018