Tebing Tinggi(Antaranews Sumut)- Walikota Tebing Tinggi H.Umar Zunaidi Hasibuan didampingi beberapa kepala OPD melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke pasar kain Tebing Tinggi Jl.Haryono.MT Rabu (12/6).

Dipasar kain yang baru dibuka perrtengahan puasa lalu tersebut Walikota melakukan dialog dengan para pedagang yang berada dilantai satu, tentang keadaan pasar kain, gimana pengunjung datang.

Para pedagang umumnya menyampaikan sambutan baik dan selama ramadhan ada sedikit menambah penghasilan terutama kios yang berada dibarisan depan pasar, sementara yang didalam biasa-biasa saja.

Disampaikan walikota, berdagang adalah persoalan rezeki dan bagaimana pedagang itu bisa menarik pembeli, mau dimanapun letak kios kita jika memang rezeki tak akan bisa dihalangi, karena rezeki seseorang tidak akan pernah bertukar.

Selain ini tentunya bagaimana pedagang tersebut bisa menarik pembeli dengan berbagai cara yang menarik, bisa saja dengan discoun atau yang lainnya,mungkin barangan dagangannya punya khas sendiri, ujarnya.

Menjawab pertanyaan pedagang tentang keluhan pembagian kios, Walikota menyatakan untuk hal ini sudah ada tim yang dibentuk Pemerintah Kota dipimpin Wakil Walikota, Polres, kejaksaan dan lainnya, mereka saat ini sedang merumuskan cara yang terbaik, saya berharap bersabar.

Walikota juga memberikan ijin kepada pedagang untuk berjualan sampai malam hari menjelang 1 Syawal ini, nanti saya perintahkan kepada Satpol PP untuk memberikan pengamannya pada malam hari. silahkan bapak-ibu membuka kiosnya sampai malam hari, ujarnya

Dilantai satu Walikota sempat berbelanja beberapa potong pakaian jadi yang diberikan kepada beberapa orang staf humas dan protokoler termasuk kepada Kadis Pertanian Marimbun Marpaung.

Dilantai dua yang kiosnya banyak diisi salon-salon kecantikan wanita H.Umar Zunaidi Hasibuan juga berdialog dengan beberapa pengusaha dan pengunjung salon. Beberapa ibu-ibu pengunjung salon juga sempat memberikan bonus membayar beberapa orang yang melakukan crembat, tahun depan kita bertemu lagi ya,ujar walikota.

Walikota sempat mempertanyakan kepada pengelola pasar Dinas Koperindag, mengapa tak ada tungkas pangkas laki-lakinya, sebaiknya kalau ada pemangkas pria yang berminat juga diberikan kesempatan.

Ikut serta dalam sidak tersebut, Kadis Pertanian Marimbun Marpaung, Ka Bappeda H.Erwin Damanik, Kabag Perekonomian Zahidin, Sekertaris Kouperindag Marlon Situmeang, Camat Tebing Tinggi Kota Manda.
 
 

Pewarta: Dhani Elison

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018