Aekkanopan (Antaranews Sumut) - Ada tiga yang menghalangi seseorang masuk Surga. Karenanya walau sudah melaksanakan kewajiban yang diperintahkan Allah SWT, umat Islam diharapkan dapat menghindari ketiga hal tersebut.

Demikian disampaikan Al Ustadz H Panji Pandu Siregar Lc saat menjadi khatib Sholat Jumat di Masjid Raya Al Aman Aekkanopan yang dihadiri ratusan jamaah dari berbagai latarbelakang, Jumat. 

Menurut alumni Universitas Al Azhar Kairo yang juga Sekretaris BKM Al Aman itu, ketiga hal tersebut terdapat dalam Hadits Qudsi yang derajatnya di bawah Al Qur'an. Ketiga hal itu adalah bakhil, kadzab dan dayyuts.

Bakhil yang dalam bahasa Indonesia berarti pelit, celit atau kikir. Bakhil dalam hal ini bisa berupa pelit dengan harta atau ilmu pengetahuan. "Padahal, tidak akan pernah miskin seseorang karena sedekah," katanya.

Hal kedua, tambah pria yang juga alumni Pesantren Modern Daar al Ulum Kisaran itu adalah kadzab atau berdusta/berbohong. Berbohong itu bisa terjadi saat berbicara maupub saat menyampakan nasihat.

Yang terakhir adalah Dayyuts. "Dayyuts ini merupakan nama salah satu jin penggoda manusia," terangnya. Tapi, imbuhnya, yang dimaksud dalam hal ini adalah pemimpin dalam semua tingkatan yang cuek atau tidak perduli dengan kemaksiatan atau kemungkaran di sekitarnya.

Dicontohkannya, dayyuts itu seperti seorang ayah atau suami yang membiarkan putri atau istrinya keluar rumah tanpa mengenakan jilbab. Menurut sebagian ulama, jelasnya lagi, dayyus itu adalah orang yang tidak perduli dengan sekitarnya dan hanya bertujuan mencari harta.

Pewarta: Sukardi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018