Rantauprapat (Antaranews Sumut) - Seluruh personel Polres Labuhanbatu akan disiagakan dalam mengkawal proses pemilihan gubernur yang akan berlangsung pada akhir Juni mendatang.

Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang, Kamis sore usai temu ramah bersama penyelengara pemilihan umum daerah se-Labuhanbatu Raya mengatakan, pengamanan berdasarkan wilayah Kamtibmas mulai dari kampanye, pencoblosan hingga logistik dan difokuskan pada TPS.

"Kami akan siagakan seluruh personel hingga ke TPS, yakni 1091 orang," katanya. 

Seluruh personel dari Polsek hingga Polres bersama anggota TNI siap mengamankan dan mengantisipasi tindakan pemicu anarkis di daerah rawan konflik maupun berbatasan Provinsi Sumut dengan Riau.

Menurutnya, dengan adanya pertemuan ini diharapkan dapat berbagi strategi dalam menyusun rencana Kamtibmas di wilayah hukum Polres Labuhanbatu untuk kelancaran proses demokrasi di daerah.

"Semoga proses Pilgubsu di Labuhanbatu Raya berjalan dengan baik," katanya. 

Ketua KPUD Labuhanbatu, Ira Wirtarti menyampaikan, pihaknya terus berkoordinasi dengan Polres terkait perkembangan maupun situasi tahapan Pilgubsu.

Saat ini pihaknya, sudah menerima DP-4 dari KPU RI melalui sistem informasi data pemilih (Sidalih) dan pada Januari pekan ke-tiga akan dilaksanakan pemuktahiran data pemilih atau Coklit.

Pewarta: Kurnia Hamdani

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018