Batubara, 18/12 (antarasumut) - Pemerintah Kabupaten Batubara saat ini tengah melakukan pengisian jabatan pimpinan tinggi pratama untuk 13 posisi pada eselon II. 

Pengumuman tersebut dituangkan dalam surat no.05/Pansel-PJPTP/BB/2017 yang ditandatangani Ketua Pansel Ishak, tertanggal 18 Desember 2017.

Ketiga belas posisi itu adalah, Badan Kepegawaian Daerah, Asisten Perekonomian Dan Pembangunan, Sekertaris DPRD, BPKAD, BPMD, Disdukcapil, Inspektorat, Staf Ahli Ekbang, Asisten Pemerintahan Dan Kesejahteraan Rakyat, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Perumahan Dan Kawasan Permukiman, Dinaa PPPA, Staf Ahli Kemasyarakatan Dan SDM

Pada lembar pengumuman yang diletakkan di Kantor Sekretaris Daerah itu, terjadwal 10 tahapan proses. Seluruhnya berakhir pada laporan proses pengisian JPTP ke KASN pada 4 Januari 2018 mendatang.

Dalam surat Pansel diterakan, aktivitas pengisian jabatan tersebut antara lain didasari Undang-Undang No.5 Tahun 2014 tentang ASN dan Permen PAN Dan Reformasi Birokrasi No 13 Tahun 2014

Belum diketahui siapa saja aparatur pemerintahan setempat yang telah terdaftar untuk mengikuti seleksi. Sayangnya, Ketua Pansel, Ishak belum berhasil dimintai keterangan terkait masalah seleksi yang dilakukan.

Pewarta: Erwin

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017