Padangsidimpuan, 26/9 (Antarasumut)- Pesawat yang membawa rombongan haji kloter 18 Kota Padangsidimpuan, mendarat dengan sempurna di embarkasi Medan, Sumatera Utara, Selasa, 26 September, Pukul 10.15 WIB. 

Sesaat kemudian, satu persatu jamaah haji turun dari pesawat yang terbang dari Madinah, Arab Saudi.

Kabag Kesra Pemkot Padangsidimpuan, Ery Silvana Siregar, S.STP, Selasa, yang dihubungi melalui selulernya mengatakan sebanyak 320 jamaah haji beserta petugas haji tiba dengan selamat sampek ke tanah air.

Mereka kemudian menaiki bus menuju tempat penyambutan dan serah terima di Asrama Haji Medan.

Secara keseluruhan tidak ada kendala yang berarti dalam pelaksanaan ibadah haji kali ini. Kendati demikian, untuk musim haji tahun 2018, masalah kesehatan para jamaah akan mendapat perhatian lebih.

Jamaah Haji sebanyak 320 tersebut akan berangkat langsung menuju kampung halaman yaitu Kota Padangsidimpuan yang tergabung di Kloter 18, pada, Selasa, (26/9) pukul 15.00 WIB. Dan akan tiba pada keesokan harinya, Rabu (27/9) waktu setempat.

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017