Tapanuli Selatan,22/9(Antarasumut)- Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF-MUI) Padangsidimpuan bersama Harokah Al-Iman mengunjungi Kantor PWI Tabagsel, Rabu, 20/9/2017.

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia Tapanuli Bagian Selatan, Hairul Iman Hasibuan, di Padangsidimpuan kepada Antara, Jumat, mengatakan kehadiran GNPF-MUI dan Harokah Al-Iman guna memberitahukan bahwa mereka akan melaksanakan gerakan Safari Subuh Akbar ke-3.

"Safari subuh nantinya menghadirkan Ustdaz H.Heriansyah (kordinator GNPF-MUI Sumut), digelar di Masjid Agung Al-Abror, Padangsidimpuan, Minggu, 24/9/2017,"jelasnya.

Menurut Hairul Iman, PWI Tabagsel sangat ikut mendukung gerakan safari subuh itu, disamping MUI Padangsidimpuan, Yayasan Bina Ul- Ummah dan HMI daerah itu.

" PWI memandang gerakan safari subuh sebagai upaya dalam memupuk dan meningkatkan keimanan utamanya ummat Islam, serta usaha mempererat silaturahim dengan harapan kedamaian ditengah-tengah masyarakat dapat terjaga dengan baik,"sebutnya.

Mereka yang hadir bersilaturrahim ke PWI tersebut dari pengurus harian GNPF-MUI Padangsidimpuan, Ahmad Tarmizi dan Junaidi, koordiantor Harokah Al-Iman, Raihan Siregar dan Sonang Batubara.

GNPF-MUI dan Harokah Al-Iman, kata Hairul Iman lebih jauh menginginkan dari safari itu masjid masjid akan ramai tidak saja pada hari Jumat setiap minggunya, akan tetapi juga ramai pada shalat subuh setiap harinya. 

Pewarta: kodir pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017