Samosir, Sumut, 28/8 (Antara) - Kaum muda di Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, mengagendakan pelaksanaan Kirab Garuda Pancasila untuk menjaga nilai-nilai luhur yang terkandung dalam ideologi Pancasila.

"Terutama nilai-nilai toleransi antar umat beragama di Kabupaten Samosir dan Indonesia umumnya," ujar Sekretaris Panitia Kirab Garuda Pancasila Kabupaten Samosir tahun 2017, Tumpal BT Siregar, Senin, di Pangururan.

Tumpal berharap melalui kegiatan itu senantiasa terbina kesadaran nasional dalam berpartisipasi mewujudkan kondusifitas daerah, terbentuknya ikatan tali silaturahmi, komunikasi dan koordinasi dalam kebhinekaan.

Panitia menargetkan 1.500 massa dari berbagai elemen masyarakat pada kegiatan kirab yang dirangkai dengan pembacaan naskah Pancasila dan doa yang dipimpin pemuka agama.

Untuk itu, Panitia mengajak seluruh warga Kabupaten Samosir "Negeri Indah Kepingan Surga" mengikuti kegiatan yang digelar pada 23 September 2017, di Tanah Lapang Pangururan.

"Bila ada warga yang ingin menggunakan pakaian adat saat acara tersebut, tentunya akan lebih menarik, karena menunjukkan kebhinekaan," kata Tumpal.

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017