Sipirok,22/8(Antarasumut)-Sebanyak 375 Atlit berlaga merebut juara pada Pekan Olah Raga Pelajar Daerah Kabupaten (POPDAKAB)Tapanuli Selatan Tahun 2017 yang akan berlangsung dari 22 Agustus- 24 Agustus 2017.

Kejuaraan POPDAKAB Tapanuli Selatan itu sendiri dibuka resmi Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M. Pasaribu, berlangsung di SMA Negeri 2 Plus Sipirok, Selasa (22/8).

POPDAKAB tersebut mengusung thema," Merajut Persaudaraan, Berprestasi dan Berdaya Saing Tinggi Menuju Program Indonesia Emas Tahun 2018."

Kepala Dinas Pariwisata Tapanuli Selatan Ali Akbar Hutasuhut dalam laporannya mengatakan tujuan dilaksanakan POPDAKAB itu dalam rangka ajang seleksi untuk mengikuti POPDASU 2018 mendatang.

Ada lima (5) cabang yang dipertandingkan dalam kejuaraan itu antara lainnya Atletik dengan enam nomor lomba, Pencak Silat dengan lima kelas untuk putera putri, dan Tennis Meja (putera puteri), Futsal putera, cabang atletik dengan 6 nomor Lomba putera dan puteri, Tennis Meja putera dan puteri, Futsal putera, Pencak Silat dengan lima kelas untuk putera putri dan Bola Volly putera.

Lebih jauh Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M.Pasaribu dalam sambutannya mengucapkan kepada seluruh atlit selamat bertanding dengan tetap mengedepankan sportivitas bertanding.

"Jangan hanya mau mengejat juara, namun terpenting bisa menjaga sportivitas bertanding dan bermainlah dengan fair play," kata Bupati.

Sisi lain Bupati dua periode tersebut berharap melalui kegiatan Olahraga itu akan dapat menumbuhkan kesehatan disamping dapat membentengi generasi muda kita dari narkoba.

"Selain itu kegiatan POPDAKAB juga sebagai upaya dan usaha untuk dapat memperbaiki peringkat nantinya di POPDASU dari peringkat 6 masuk ke 5 besar,"ujar Bupati memotivasi.

POPDAKAB Tahun 2017 tersebut diikuti 375 atlit berasal dari 14 Kecamatan Se-Kabupaten Tapanuli Selatan ditambah pelatih/official sebanyak 76 orang.

Acara ini dihadiri Kabag Humas Tapsel Porang Pane, Wakil Ketua KONI Tapsel Junaidi alias Jon, Pimpinan Bank Sumut Cabang Sipirok, Camat Se-Tapsel, Kepala Sekolah dan Kepala Yayasan Marsipature Hutanabe SMA Negeri 2 Plus Sipirok.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017