Simalungun, 13/8 (Antarasumut) - Solidaritas Bupati Simalungun, JR Saragih untuk menyatu dengan masyarakat kembali diperlihatkan, bahkan mengemudikan truk sampah saat melakukan gotong royong di Nagori Panribuan, Kecamatan Dolok Silau, Jumat.
     Bupati Simalungun bukan kali pertama mengemudikan truk sampah, dilakukan juga saat sidak di jalan umum menuju Pasar Modern Silimakuta dan gotong royong di Parapat.
     "Sebagai kepala daerah maka kita harus menyatu dengan masyarakat. Apa yang saya lakukan dengan tulus karena saya dipilih oleh masyarakat," kata JR Saragih.
     Bupati mengatakan, apa yang dilakukannya untuk memberikan contoh kepada jajaran Pemerintahan Kabupaten Simalungun yang harus selalu memiliki rasa rendah hati kepada masyarakat.
     Selain melakukan gotong royong, terdapat pula pelayanan kesehatan, catatan sipil, pelayanan Keluarga Berencana (KB), hingga pelaksanaan pasar murah.

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017