Tapanuli Selatan,18/6(Antarasumut)-Bupati Tapanuli Selatan hadir ditengah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Tapanuli Selatan dalam acara buka puasa bersama di Hotel Mega Permata, Padangsidimpuan, Jumat.



"Saya sangat mengapresiasi langkah KAHMI Tapanuli Selatan yang intens dan rutin membuat acara buka puasa bersama para alumni dan kader HMI,"kata Bupati Syahrul di sambutannya malam itu.



Menurut Bupati kegiatan seperti ini penting dalam menjaga tali silaturrahmi antar sesama kader dan alumni HMI.



Dengan kegiatan sosial keagamaan berupa sunatan massal, santunan terhadap anak yatim yang digelar KAHMI diberbagai Kecamatan di Tapsel Bupati juga sangat mengapresiasi.



“Setidaknya kegiatan sosial keagamaan itu mampu meringankan tugas pemerintah dalam melayani dan mengayomi masyarakat,“sebut Syahrul yang juga pernah ditempa di HMI.



Bupati menyebut HMI satu satunya yang kaffah artinya tidak berada dalam naungan wadah Islam seperti PMII dengan NU nya dan IMM dengan Muhammadiyahnya.



“Sebagai organisasi yang kaffah kontribusi para kader HMI sangat dibutuhkan dalam upaya akselerasi atau percepatan pembangunan daerah,"harapnya.



Sementara itu Sekretaris Umum Majelis Wilayah KAHMI Sumatera Utara Drs Asrul Kidam juga cukup mengapresiasi Kegiatan sosial yang digelar KAHMI Tapanuli Selatan tersebut.



"Selain itu, KAHMI juga harus bisa memberi kontribusi positif demi kemajuan dunia pendidikan mulai dari tingkat paling bawah PAUD sampai jenjang yang lebih tingginya,“pintanya.



Acara berbuka puasa bersama itu dihadiri Sekerataris Majelis Wilayah KAHMI Provinsi Sumatera Utara Asrul Kidam, para Ketua KAHMI se- Tabagsel, Ketua KPU Tapsel Potan Edi Siregar, Ketua KPU Kota P. Sidimpuan Arbanurrasyid MA, Ketua PWI Tabagsel Hairul Iman Hasibuan MIKom, pengurus HMI cabang P. Sidimpuan-Tapsel, unsur Kepolisian, TNI, para alumni serta ratusan kader HMI.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017