Dolok Masihul, 18/5 (Antarasumut) - Bupati Serdang Bedagai (Sergai) didampingi Wabup Darma Wijaya menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1438 H yang digelar jajaran Dinas Pendidikan di SMPN 1 Dolok Masihul, Kamis (18/5).

Mengawali sambutannya Bupati Sergai Ir. H. Soekirman yang didampingi Wabup Darma Wijaya menyampaikan bahwa peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW hari ini seyogyanya dapat dimanfaatkan dengan semaksimal mungkin untuk meningkatkan nilai-nilai agama dalam memacu semangat pendidikan dan karakter bangsa menuju masyarakat Sergai yang Unggul secara pribadi dan dapat bertanggung jawab secara akhlak dan nilai agama. 

Dengan semangat kenabian hari ini mari kita tingkatkan Indeks Prestasi Masyarakat yang ukurannya adalah pendidikan dan cara orang tua dan guru mendidik anaknya. Guru memang bukanlah orang yang hebat, akan tetapi tidak ada orang hebat yang tidak ditangani oleh guru, kata Bupati.

Bupati Soekirman berharap kepada seluruh ekosistem pendidikan untuk terus melakukan inovasi dan kreasi dalam proses peningkatan pendidikan dan kebudayaan dan selalu memberikan contoh yang baik dilingkungan sekolah dan masyarakat guna mewujudkan visi Kabupaten Sergai yang unggul, inovatif dan berkelanjutan, pungkas Soekirman.

Dalam kesempatan yang sama Wabup Darma Wijaya juga mengajak kepada seluruh yang hadir, melalui momen peringatan Isra' Mi'raj ini untuk meneladani sifat Rasulullah yakni salah satunya wirausaha. Rasulullah SAW adalah enterpreneur sejati dengan ketekunan dan kejujurannya sehingga dijuluki Al Amin atau yang dipercaya. 

Wabup meminta kepada para orang tua agar mendidik anak-anak sebagai generasi penerus untuk menjadi enterpreneur atau wirausaha. 

Hal ini dirasa sangat penting dan bermasa depan cerah karena sebagai seorang wirausaha yang menghasilkan rezeki untuk penghidupan yang lebih baik dan nantinya dapat membuka lapangan pekerjaan sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat, ujar Wabup.

Pewarta: juraidi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017