Labuhanbatu, 21/7 (Antarasumut) - Kesebelasan Persatuan Olahraga Sepakbola Labuhanbatu (Poslab) siap mengikuti turnamen Piala Suratin U17 yang akan digelar di Kisaran pada 24 hingga 30 Juli 2016 mendatang.


Manager Poslab Junior, Burhanudin, Kamis di RantauprapT mengatakan, segala kesiapan, baik fisik maupun mental, telah mereka siapkan untuk mengikuti turnamen Piala Suratin U17 yang akan  berlangsung di kota Kisaran itu.


"Misalkan untuk kesiapan tim, kita sudah mengintenskan latihan-latihan pemain," ujarnya.


Dalam turnamen dengan sistim semi kompetisi itu, Poslab Junior yang mewakili Labuhanbatu telah terdaftar dan dinyatakan masuk dalam Group E. 


Dimana dalam group E ini, kita akan berhadapan dengan tim kesebelasan Persitas Batubara, Tanjung Balai United dan PS Labura.


Sementara Ketua Askab PSSI Labuhanbatu, David Siregar,  mengatakan, pihaknya tentu sangat mendukung kesebelasan Poslab Junior yang akan turut bertanding memperebutkan piala Suratin U17 tersebut.


"Semoga Poslab Junior dapat meraih juara dalam turnamen ini," ucapnya.


Namun begitu, David tetap berpesan kepada tim Poslab Junior untuk berlatih keras agar kemenangan itu dapat diraih.


"Dan saya berpesan agar tim Poslab Junior dapat bertanding dengan tetap menjunjung tinggi sportivitas," katanya.

Pewarta: Kurnia Hamdani

Editor : Ribut Priadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016