Pematangsiantar, Sumut, 1/6 (Antara) - Penjabat Wali Kota Pematangsiantar Jumsadi Damanik melepas 1.480 peserta Pendidikan Anak Usia Dini Sanggar Anak Balita dari 53 kelurahan untuk memasuki jenjang sekolah dasar, Rabu.

Pelepasan secara massal tersebut dilaksanakan di Lapangan Rindam I/BB yang berlangsung ceria dan kekeluargaan diwarnai menari bersama.

Jumsadi mengajak para orang tua bersama pemerintah memberikan pendidikan terbaik dan membangun mental anak-anak, sehingga tumbuh menjadi generasi penerus bangsa yang memiliki keterampilan dan berkarakter.

Pemerintah telah menjadikan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) sebagai bagian penting yang tidak terpisahkan dari keseluruhan sistem pendidikan Nasional.

"Dengan bagusnya anak-anak kita ini, akan menjadi wujud bagusnya Indonesia di masa depan. Maka dari itu, anak-anak harus kita didik dengan sebaik-baiknya," katanya.

Ketua Tim Penggerak PKK Pematangsiantar Khodijah Jumsadi Damanik mengatakan, PAUD merupakan pendidikan yang sangat mendasar dan strategis, karena masa usia dini merupakan masa emas untuk meletakkan dasar bagi pertumbuhan dan perkembangan anak di masa mendatang.

Para orang tua dan pendidik diharapkan bisa maksimal dalam memberikan pendidikan sejak dini kepada anak-anak, guna dapat menciptakan genersi muda yang baik. 

Pewarta: Waristo

Editor : Ribut Priadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016