Padangsidimpuan 30/12 (Antarasumut)- Polres Tapsel meriahkan HUT Satpam Ke 35 dengan bertemakan Kita tingkat kompetensi Satpam Indonesia Melalui Pendidikan yang berkwalitas dalam mengadapi Masyarakat Ekonomi Asean, di Aula Mapolres Tapanuli Selatan, Rabu.

Dalam sambutan Kapolres Tapanuli Selatan AKBP Rony Samtana, Satuan Pengamanan (Satpam) juga bagian dari masyarakat yang tidak terpisahkan dalam pengamanan baik dari pengamanan lingkungan, pabrik, dan perusahaan yang ada baik di Wilayah Hukum Polres Tapsel mau di seluruh Indonesia.

Security atau lebih sering di dengar Satpam harus mempunyai skill dalam menyongsong Masyarakat Ekonomi Asean (MEA), " coba anda bayangkan jika Security didatangkan dari luar negeri dan bekerja sebagai pengamanan di Tapanuli Selatan, kasihan kan masyarakat kita sendiri."

Satuan Pengamanan (Satpam) harus di management secara baik dengan cara meningkatkan pelatihan yang ada di setiap perusahaan, Satpam harus di ajak bekerja sama dalam peningkatan keamanan dan ketertiban di Wilayah Polres Tapsel.

Satpam itu Patnher kerja Polri sesuai yang disampaikan Kapolri Jendral Pol Badrodin Haiti, semoga harapan saya kedepan kerja sama yang baik dalam meningkatkan keamanan dan kenyamanan Masyarakat.

Pewarta: Khairul Arief

Editor : khairularief


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015