Dairi, 17/6 (Antarasumut) - Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Dairi masa bakti 2015-2020 yang baru dilantik dihadapan Menteri Kesehatan RI di Gedung Balai Budaya bulan lalu, menyatakan komitmennya untuk memajukan organisasi terlebih dalam penyediaan darah yang cukup setiap saat bagi yang memerlukan.

“Kami berkonsentrasi untuk pendonoran darah. Selain itu, pengurus juga sedang membenahi sekretariat yang diharapkan dapat mempermudah dan memperlancar seluruh kegiatan sosial donor darah nantinya,” kata Ketua PMI Dairi, dr Nenny S. Sianturi didampingi Wakil Ketua Bidang Pelayanan Kesehatan dan Donor Darah, dr Aurelia MR Simbolon Sp.PK, Rabu, di Sidikalang.

Istri Sekda Dairi ini mengajak seluruh warga Dairi untuk ikut berperan pada pendonoran darah melalui pendaftaran diri sebagai pendonor aktif setelah melakukan pengecekan jenis darah di Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD Sidikalang. Menurutnya, pendonor darah aktif sangat dibutuhkan mengingat kebutuhan darah sangat tiba-tiba dan mendesak.

“Kami berharap, kepada seluruh warga Dairi datang mendaftarkan diri sebagai pendonor aktif. Hal ini akan lebih baik, karena kebutuhan darah dapat kita tentukan dan ketahui, sehingga saat membutuhkan darah dapat langsung menghubungi yang bersangkutan,” ujarnya.

Mantan Kepala Dinas Kesehatan Dairi ini juga mengungkapkan, sekretariat organisasi sedang dipersiapkan dan aksesnya dekat dengan RSUD Sidikalang. “Kita berusaha dekat rumah sakit umum sehingga ketika keluarga atau pasien membutuhkan darah tidak membutuhkan waktu lama,” ujar Nenny.

Pewarta: Edy Pandiangan

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015