Oleh Irwan Arfa

Medan, 21/4 (Antara) - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan menjadi pemenang tingkat Provinsi Sumatera Utara dalam Pemilihan Umum untuk daerah pemilihan Sumut-1 yang terdiri dari 11 kecamatan di Kota Medan.

Dalam rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara yang dilaksanakan KPU Kota Medan, Senin, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) 116.634 suara dari Dapil Sumut-1 yang terdiri dari Kecamatan Amplas, Medan Kota, Medan Denai, Medan Area, Medan Perjuangan, Medan Tembung, Medan Timur, Medan Deli, Medan Marelan, Medan Labuhan, dan Medan Belawan.

Terdapat tiga caleg yang mendapatkan suara diatas 10 ribu yakni Brilian Moktar (29.131 suara), Augus Napitupulu (22.993 suara), dan Horas Rajagukguk (10.808 suara).

Partai Demokrat menempati peringkat dua dengan peraihan 68.222 suara. Adapun caleg yang meraih suara terbanyak dari parpol itu adalah Meilizar Latif (11.821 suara) dan Farianda Putra Sinik (11.022 suara).

Peringkat tiga di Dapil Sumut-1 adalah Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang meraih 67.648 suara. Adapun caleg yang meriah suara tertinggi adalah HM Hafez (14.674 suara) dan Mahmud Saleh (13.040 suara).

Peringkat selanjutnya ditempati Partai Gerindra yang meraih 54.894 suara. Caleg Partai Gerindra yang meriah suara terbanyak untuk DPRD Sumut dari Dapil Sumut-1 adalah Sonny Firdaus (7.885 suara) dan Iman B Nasution (6.588 suara).

Peringkat lima ditempati Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang meriah 40.311 suara. Caleg PPP yang meraih suara tertinggi adalah Yulizar Parlagutan Lubis (9.802 suara) dan Ahmad Parlindungan (8.602 suara).

Selanjutnya, Partai Golkar meraih 39.271 suara untuk DPRD Sumut dari Dapil Sumut-1 dengan caleg yang meraih dukungan tertinggi yakni HM Hanafiah Harahap (9.362 suara).

Sedangkan parpol lain yakni Partai NasDem meraih 29.202 suara (caleg suara tertinggi HM Nezar Djoeli dengan 7.007 suara), Partai Kebangkitan Bangsa 20.803 suara (caleg suara tertinggi Saktiawan Sinaga 4.229 suara), dan Partai AManat Nasional meraih 34.291 suara (caleg suara tertinggi Parluhutan Siregar 9.764 suara).

Setelah itu, Partai Hanura meraih 23.906 suara (caleg suara tertinggi Darwin Lubis 3.343 suara), Partai Bulan Bintang 18.995 suara (caleg suara tertinggi Syaiful Nahar Nasution 4.047 suara), dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia meraih 9.394 suara (caleg suara tertinggi Robert Hutabarat 3.798 suara). ***1***
Biqwanto
(T.I023/B/B. Situmorang/B. Situmorang)

Pewarta: Irwan Arfa

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2014