Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus menelan kekalahan pahit setelah ditaklukkan oleh unggulan pertama Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong pada laga kedua fase grup Olimpiade Paris 2024, Minggu.
Pada pertandingan yang digelar di Porte De La Chapelle Arena, Prancis, tersebut, Rinov/Pitha kalah telak dari Zheng/Huang melalui dua gim langsung, 10-21, 3-21 dalam tempo 24 menit saja.
Gim pertama dibuka dengan reli-reli panjang yang membuktikan bahwa kedua pasangan sama-sama memiliki serangan dan pertahanan yang cukup solid. Namun, perlu diakui bahwa Zheng/Huang memiliki sergapan yang lebih cepat dalam antisipasi bola yang diberikan oleh Rinov/Pitha.
Sempat mengejar ketertinggalan, Rinov/Pitha tertinggal empat poin pada interval gim pertama, 7-11.
Selepas turun minum, Zheng/Huang tidak mengendurkan fokus mereka dan terus memegang kontrol permainan. Perpaduan serangan cepat nan variatif serta pertahanan solid menjadi kunci dominasi dari ganda campuran peringkat satu dunia itu untuk meraih kemenangan gim pertama, 21-10.
Beralih ke gim kedua, Rinov/Pitha terlihat tidak bisa keluar dari tekanan sejak awal pertandingan dimulai. Pasangan Indonesia tidak mampu mengembangkan permainan mereka hingga interval gim kedua direbut oleh sang peraih medali perak Olimpiade Tokyo 2020 dengan skor 11-3.
Setelah jeda singkat, Rinov/Pitha terlihat semakin tertekan dan angka 3 tak kunjung berganti sejak interval hingga gim kedua berakhir.
Dengan ini, maka Zheng/Huang menjadi kontender terkuat dalam Grup A untuk melaju ke babak utama Olimpiade Paris 2024. Sementara, Rinov/Pitha yang mengoleksi satu kemenangan melalui rubber game dan satu kekalahan straight game, berada di posisi kedua dan masih memiliki kesempatan untuk bisa lolos ke babak utama.
Di sisi lain, terdapat tiga wakil Indonesia lainnya yang berlaga pada hari kedua Olimpiade Paris 2024 untuk cabang olahraga bulu tangkis.
Sebelumnya, ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti kalah dari unggulan pertama Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dengan skor 12-21, 22-24.
Selanjutnya, tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting baru saja membungkus kemenangan atas wakil Amerika Serikat Howard Shu 21-14, 21-8.
Sementara dari tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung akan menghadapi wakil Ukra
ina Polina Buhrova.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Rinov/Pitha takluk dari unggulan pertama pada laga kedua fase grup
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024