Ada pemandangan menarik dan sudah menjadi tradisi pada setiap Hari Raya Kurban di Desa Pargarutan Julu, Kecamatan Angkola Timur, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, Senin (17/6).

Tradisi unik itu makan bersama seluruh masyarakat sepanjang ruas jalan yang ada di desa itu. Hasil masakan daging kurban Idul Adha oleh masyarakat desa setempat.

Pada Idul Adha 1445 Hijriah atau Hari Raya Kurban tahun 2024 ini, Bupati Tapsel Dolly Pasaribu bersama isteri dan anak-anaknya juga turut bersantap bersama masyarakat.

Kehadiran Bupati dan keluarga ini cukup menyedot perhatian dan mendapat sambutan hangat ratusan masyarakat Desa Pargarutan Julu. 

Menariknya, di kesempatan para warga mulai yang tua hingga muda saling berlomba untuk dapat berjabat tangan (silaturahmi) seraya berswafoto dengan orang nomor di Tapsel ini. Bukti kecintaan warga terhadap pimpinan mereka.

Menurut Camat Angkola Timur Chos Riady   Siregar, tradisi makan bersama di Hari Raya Kurban seperti ini sudah berlangsung secara turun temurun. Sebagai bentuk soliditas serta kekompakan antar warga desa.

Baca juga: Idul Adha, begini pesan Bupati Tapsel dan harapan masyarakat

"Selain itu tradisi ini sebagai wujud nyata bahwa warga desa dikenal dengan kekompakan nya, terjaga nya silaturahmi dan sikap kegotongroyongan yang tinggi," tambah Cos.

Bupati Tapsel Dolly Pasaribu yang didampingi isteri Rosalina Dolly Pasaribu sangat mengapresiasi tradisi masyarakat Pargarutan Julu makan bersama yang masih tetap bertahan secara turun temurun hingga saat ini.

"Tradisi seperti ini perlu tetap terjaga dan dipertahankan dalam rangka menjaga persatuan dan kesatuan diantara warga. Persatuan dan kesatuan serta kekompakan penting terjaga dalam mendorong kelanjutan pembangunan daerah," kata Dolly.

Adapun makanan yang di hidang dan disantap bersama daging hasil kurban di masyarakat dengan cara duduk berjejer sepanjang bahu jalan di desa Pargarutan Julu. Sebagai wujud tradisi kebersamaan yang terjaga.

Di katakan, selain di masak dan di santap bersama-sama, sebagian daging kurban Idul Adha yang sudah di potong-potong ini juga dibagi-bagikan ke masyarakat.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024