Tim Kampanye Nasional (TKN)  menggelar kampanye pasangan Prabowo- Gibran Capres dan Cawapres Nomor Urut 2 bertempat di lapangan sepak bola depan Alun-alun Tengku Amir Hamzah, di Stabat, Sabtu (27/1)

Ribuan masyarakat Kabupaten Langkat menghadiri kampanye Prabowo-Gibran. Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran  menerima dukungan dari beberapa kelompok masyarakat Kabupaten Langkat. 

Kampanye ini diawali doa bersama yang dipimpin oleh lintas agama Islam, Kristen, Thionghoa, Konghucu, Hindu dan Budha Kabupaten Langkat. Doa tersebut serentak mendoakan Prabowo-Gibran menjadi Presiden Republik Indonesia 2024-2029

Ade Jona Prasetyo Ketua TKN Prabowo-Gibran Sumatera Utara optimis Langkat dikuasai suara Capres Nomor Urut 2 Prabowo-Gibran.
" Saya yakin dan optimis Langkat bisa mendominasi 60 persen suara Prabowo-Gibran. Sama sama kita dukung untuk Prabowo-Gibran satu putaran," ujarnya.

Sementara itu Ketua DPW Partai Amanat Nasional Sumut Syah Afandin, dalam orasi didepan ribuan masyarakat yang menghadiri kampanye Prabowo-Gibran itu menyampaikan sejumlah pesan kepada massa pendukung Prabowo-Gibran.

Dimana tokoh Kabupaten Langkat yang sering disapa Bang Ondim  mengungkapkan, masyarakat Indonesia khususnya Langkat sudah sangat cerdas dalam menentukan pemimpin masa depan.

"Kalau ada yang mengklaim Langkat sudah menjadi basis capres nomor urut lain. Hari ini kita semua membuktikan bahwa masyarakat Kabupaten Langkat memilih capres nomor urut 2 Prabowo-Gibran karena masyarakat Kabupaten Langkat sudah cerdas dalam memilih"

"Prabowo-Gibran.. menang.. Prabowo- Gibran satu putaran," orasinya dengan keras dan semangat

"Saya yakin dan optimis suara Prabowo- Gibran 70 persen untuk Kabupaten Langkat. Semoga target itu tercapai setujuuuu," ucapnya

Selanjutnya pembacaan deklarasi rakyat Langkat dipimpin oleh Ketua DPW PAN Sumut Syah Afandin, didampingi ketua TKD Prabowo-Gibran Sumut, Ketua TKD Prabowo-Gibran Langkat dan anggota partai

Diantaranya berkomitmen penuh mendukung pasangan calon nomor urut 2 Prabowo Subianto- Gibran Rakabuming Raka sebagai calon presiden dan calon wakil presiden Republik Indonesia 2024-2029, guna mewujudkan mimpi bersama Indonesia maju, adil dalam kemakmuran dan makmur dalam keadilan dan 
siap dengan keyakinan yang kuat, tulus dan ikhlas, bekerja sepenuh hati mengajak Seluruh Rakyat Kabupaten Langkat untuk memilih dan memenangkan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden Republik Indonesia 2024 2029, pada pemilu serentak 14 Februari 2024 dalam satu putaran.

Selanjutnya simulasi pencoblosan tanda gambar calon presiden dan wakil presiden dicontohkan oleh Ketua DPW PAN Sumut Syah Afandin dengan mencoblos nomor urut 2 Prabowo-Gibran

 

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024