Kepala Dinas Pariwisata Medan Yuda Setiawan mengatakan, pihaknya akan menggelar pameran perusahaan rintisan (start up) bertajuk "Medan Start Up Exhibition" pada Oktober 2023.

"Untuk tanggal, rencananya dilaksanakan 24 Oktober 2023," ujar Yuda kepada ANTARA di Medan, Rabu.

Menurut dia, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengumpulkan pegiat-pegiat "start up" dalam kaitannya dengan pengembangan ekonomi kreatif Medan.

Yuda melanjutkan, salah satu kelompok yang diincar untuk berpartisipasi dalam acara itu adalah para pembuat "start up" berstatus pemula yang disebutnya banyak berada di kampus-kampus Kota Medan.

Mereka akan dipertemukan dengan pemilik "start up" yang sudah berkembang agar dapat bertukar pengalaman dan pengetahuan.

"Kami akan mengundang pengusaha 'start up' mapan dari dalam dan luar Medan. Mereka akan membagikan rahasia keberhasilan mereka," tutur Yuda.


Dinas Pariwisata Medan saat ini fokus memperbanyak acara, baik berlevel nasional maupun internasional, demi memperkuat ekonomi kreatif dan meningkatkan kunjungan wisata ke Medan.

Selain pameran perusahaan rintisan, Yuda menyebut pihaknya juga akan membuat beragam acara lain misalnya Anugerah Musisi Medan, festival kuliner, pesona multietnis dan lain-lain.

Untuk melangsungkan acara tersebut, Dinas Pariwisata Medan bekerja sama dengan asosiasi-asosiasi penyelenggara acara (event organizer) yang ada di wilayahnya.

Soal pertunjukan budaya dalam kegiatan seperti pesona multietnis, Yuda menganggap hal itu penting mengingat beragamnya suku masyarakat yang tinggal di Medan.

Pemerintah Kota Medan menganggap semua upaya untuk melestarikan budaya perlu dikembangkan.

"Untuk melaksanakan itu tentu kami akan berkoordinasi dengan pegiat budaya di Medan," tutur Yuda. 

Pewarta: Michael Siahaan

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023