Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) Dolly P. Pasaribu melakukan peletakan batu pertama pembangunan Gedung Rawat Inap Kelas II pada Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tapsel Type D Pratama Pintu Padang, Selasa (29/8).
"Tujuan dari pembangunan gedung ini guna meningkatkan sarana dan prasarana pelayanan kesehatan, khususnya wilayah Kecamatan Batang Angkola, Angkola Muaratais, Sayur Matinggi, dan Angkola Tano Tombangan, di kabupaten ini," kata Bupati.
Bupati menyatakan fasilitas kesehatan adalah salah satu prioritas utamanya memimpin kabupaten itu, dan sejalan dengan salah satu visi misi mewujudkan Tapsel yang sehat, di samping cerdas dan sejahtera.
"Dalam hal peningkatan fasilitas termasuk fasilitas RSUD Pintu Padang ini, saya sudah tetap berupaya sekuat tenaga melalukan koordinasi baik (lobi-lobi) baik tingkat provinsi maupun pusat," katanya.
Dengan bertambahnya sarana dan prasarana pendukung ini, maka masyarakat sekitar wilayah tersebut yang ingin mendapatkan pelayanan kesehatan sudah tidak jauh-jauh lagi ke ibukota Tapsel di Sipirok yang jaraknya puluhan kilometer.
Mewakili jajaran Forkopimda, Kepala Polres Tapsel AKBP Imam Zamroni dalam sambutannya, mengatakan menyambut baik dan mengapresiasi kehadiran RSUD Pintu Padang, karena juga akan menambah pendapatan asli daerah (PAD).
Sementara, Plt Kepala Dinas PUPR Tapsel Oscar Hendra Daulay, mengatakan bangunan gedung itu di bangun di atas lahan sekitar 1,4 Ha. Sumber APBD Tahun 2023.
"Saya atas nama masyarakat Batang Angkola tidak lupa mengucapkan teri kasih keseriusan Bapak Bupati sehingga prasarana pendukung rumah sakit ini bertambah," salah satu masyarakat M.Sulaiman Daulay.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023
"Tujuan dari pembangunan gedung ini guna meningkatkan sarana dan prasarana pelayanan kesehatan, khususnya wilayah Kecamatan Batang Angkola, Angkola Muaratais, Sayur Matinggi, dan Angkola Tano Tombangan, di kabupaten ini," kata Bupati.
Bupati menyatakan fasilitas kesehatan adalah salah satu prioritas utamanya memimpin kabupaten itu, dan sejalan dengan salah satu visi misi mewujudkan Tapsel yang sehat, di samping cerdas dan sejahtera.
"Dalam hal peningkatan fasilitas termasuk fasilitas RSUD Pintu Padang ini, saya sudah tetap berupaya sekuat tenaga melalukan koordinasi baik (lobi-lobi) baik tingkat provinsi maupun pusat," katanya.
Dengan bertambahnya sarana dan prasarana pendukung ini, maka masyarakat sekitar wilayah tersebut yang ingin mendapatkan pelayanan kesehatan sudah tidak jauh-jauh lagi ke ibukota Tapsel di Sipirok yang jaraknya puluhan kilometer.
Mewakili jajaran Forkopimda, Kepala Polres Tapsel AKBP Imam Zamroni dalam sambutannya, mengatakan menyambut baik dan mengapresiasi kehadiran RSUD Pintu Padang, karena juga akan menambah pendapatan asli daerah (PAD).
Sementara, Plt Kepala Dinas PUPR Tapsel Oscar Hendra Daulay, mengatakan bangunan gedung itu di bangun di atas lahan sekitar 1,4 Ha. Sumber APBD Tahun 2023.
"Saya atas nama masyarakat Batang Angkola tidak lupa mengucapkan teri kasih keseriusan Bapak Bupati sehingga prasarana pendukung rumah sakit ini bertambah," salah satu masyarakat M.Sulaiman Daulay.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023