Sebanyak 685 orang peserta baik qari maupun qariah bertanding di ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-56 tingkat Kota Medan 2023 di Stadion Mini Universitas Sumatera Utara (USU). 

"MTQ ini digelar 25 Februari sampai 4 Maret 2023 dengan 685 peserta," ucap Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Medan, Sofyan di Medan, Sumut, Ahad. 

Ratusan qari maupun qariah tersebut merupakan utusan dari 21 kecamatan di ibu kota Provinsi Sumatera Utara.

Ia mengatakan tujuan digelarnya MTQ ini untuk mengembangkan kemampuan membaca Al Quran dengan baik dan benar serta mampu mengamalkan makna yang terkandung di dalamnya. 

"Al Quran membentuk sikap dan perilaku yang sesuai dengan tuntunan kitab suci umat Islam, meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT," tutur Sofyan. 

Wali Kota Medan Bobby Nasution sebelumnya berharap masyarakat di ibu kota Provinsi Sumatera Utara selalu menggemakan bacaan Al Quran agar senantiasa membawakan kebaikan. 

"Dengan terus memedomani Al Quran dalam kehidupan sehari-hari, Insya Allah Kota Medan dijauhi dari segala hal yang membuat moral dan akhlak jadi rusak," katanya dalam pembukaan MTQ ke-56 tingkat Kota Medan 2023 di Stadion Mini USU, Medan, Sabtu (25/2) malam. 

Pihaknya juga mengajak seluruh peserta MTQ beserta masyarakat supaya memahami, dan menjalankan yang terkandung dalam kitab suci Al Quran.

Wali kota berharap MTQ yang berlangsung selama sepekan ini bisa melahirkan qari dan qariah terbaik, sehingga membawa nama Kota Medan hingga tingkat internasional.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada pak rektor yang memberikan tempat MTQ ini. Termasuk beasiswa kepada salah satu pemenang MTQ tingkat Kota Medan 2022 yang ingin menimba ilmu di USU," ungkapnya.

Bobby juga mengapresiasi Dandim 0201/Medan Kolonel Inf Ferry Muzawwad yang membantu salah satu pemenang MTQ tingkat Kota Medan 2022 masuk TNI AD. 

"Terima kasih pak dandim, dan TNI AD karena memberikan fasilitas luar biasa bagi pemenang MTQ tingkat Kota Medan tahun lalu untuk masuk TNI AD," tutur Wali Kota Medan. 

 

Pewarta: Muhammad Said

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023