Sebanyak 3.276 siswa di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara menerima bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) yang merupakan penyempurnaan dari program Bantuan Siswa Miskin (BSM).

Bupati Sergai Darma Wijaya di Seirampah, Kamis, mengatakan PIP merupakan program pendidikan yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Kementerian Sosial, dan Kementerian Agama yang ditujukan untuk anak-anak di seluruh Indonesia yang membutuhkan.

Sasaran utama dari PIP adalah siswa pemegang Kartu Indonesia Pintar (KIP), siswa dari keluarga miskin atau rentan miskin dengan pertimbangan khusus, dan siswa dari keluarga Daftar Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Dana bantuan PIP ini digunakan untuk keperluan yang relevan. Misalnya, membeli perlengkapan sekolah, mengikuti kursus, sebagai uang saku, dan biaya transportasi sekolah.

"Perlu juga kami sampaikan bahwa Dinas Pendidikan Sergai pada tahun 2021, meraih peringkat satu terbaik dalam hal mengelola PIP jenjang SD dan SMP se-Sumut. Ini membuktikan bahwa kita sangat berkomitmen memberikan perhatian kepada anak-anak kita yang dalam kondisi kurang mampu, tapi kemauan bersekolah sangat tinggi," katanya.

Dengan adanya bantuan itu, pihaknya berharap dapat menjadi motivasi bagi anak-anak di daerah itu untuk dapat bersekolah dan menjadi generasi yang terbaik ke depannya.

"Kami juga berharap Kabupaten Sergai untuk ke depan memperoleh lebih banyak lagi dana PIP," katanya.

Pewarta: Juraidi

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022