Kepolisian Resor Tapanuli Selatan, Polda Sumatera Utara kini memiliki lapangan khusus untuk uji praktik Surat Izin Mengemudi kendaraan rida 4 dan roda 6.

"Kini kita sudah memiliki lapangan uji praktik SIM untuk kendaraan roda 4 dan roda 6 di Asrama Polisi Sitataring Kota Padang Sidimpuan. Sebelumnya kita menggelar uji praktik di jalan raya," ujar Kapolres Tapsel AKBP Roman S Elhaj, Senin (27/6).

Keberadaan lapangan ujian praktik SIM itu, menurut dia, guna meningkatkan kualitas pelayanan Polri khususnya di jajaran Polres Tapsel kepada masyarakat.

Roman menyebutkan hal itu sejalan dengan program  Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dalam hal transformasi menuju Polri yang Presisi, di mana salah satunya adalah transformasi pelayanan masyarakat ke arah yang lebih baik.

Kapolres dan jajaran mengucapkan terima kasih kepada semua pihak termasuk PT Raja Karya yang telah berperan serta dalam pembangunan lapangan uji praktik tersebut.

"Kami mengimbau kepada para pengendara roda 4 dan roda 6 yang berada di Tapsel, Padang Lawas Utara dan Padangsidimpuan agar sebelum mengemudikan kendaraannya agar terlebih dahulu mengikuti ujian praktik SIM di sini," kata Kapolres Tapsel.

Pewarta: Munawar Mandailing

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022