Kebakaran terjadi di Jalan Jamin Ginting, Kecamatan Medan Selayang, Kota Medan, Sumatera Utara pada Selasa (12/10) menghanguskan delapan kios milik warga setempat.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021
Kepala Dinas Pencegahan dan Pemadaman Kebakaran (DP2K) Kota Medan Albon Sidauruk mengatakan kebakaran tersebut dilaporkan kepada petugas sekitar pukul 10.30 WIB.
"Saat ini api sudah berhasil kita padamkan dibantu warga setempat," katanya.
Baca juga: Dapur rumah makan terbakar di Sibolga, korban dilarikan ke rumah sakit
Baca juga: Dapur rumah makan terbakar di Sibolga, korban dilarikan ke rumah sakit
Ia menyebut bahwa bangunan yang terbakar tersebut merupakan bangunan liar. Kebakaran mencapai 90 persen.
"Untuk korban jiwa nihil," ujarnya.
Mengenai penyebab kebakaran, kata dia, diduga api berasal dari kompor milik salah satu warga setempat yang kemudian dengan cepat merambat kios lainnya.
"Karena di sini banyak kedai kopi dengan bangunan yang terbuat dari kayu sehingga dengan cepat menyambar," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021