Akses jalan yang menghubungkan Desa Somba Debata - Padang Mandailing Galugur, Kecamatan Saipar Dolok Hole, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) yang sempat di timbun longsor kini sudah lancar dilalui. 

"Alhamdulillah, sudah normal dan sudah bisa kembali dilalui kendaraan," kata Bupati Tapsel Dolly P.Pasaribu dalam keterangannya yang diterima di Sipirok pada Senin (30/8).

Bupati berterimakasih kepada semua pihak termasuk unsur TNI/Polri maupun masyarakat yang cukup respek melakukan gotong royong meminggirkan material tebing longsor yang menimbun badan jalan lebih kurang 20 meter. 

"Kejadiannya pada Jumat (28/8/2021) malam diakibatkan hujan deras melanda wilayah itu. Akses jalan dari dan ke antar desa itu sempat lumpuh. Hanya saja sekarang sudah lancar dilalui," katanya.

Saat melakukan peninjauan lokasi bekas longsor pada Minggu (29/8) Bupati didampingi Kalaksa BPBD Tapsel Ilham Suhardi, Kadis Pertanian Tapsel Bismark Maratua, Kabag Humas Isnut Siregar, Plt Camat Inganan Dalimunthe, Kapolsek, Bhabinsa, Kades setempat Syahnan Siregar. 

Bupati mengajak seluruh masyarakatnya khususnya yang bertempat tinggal di daerah-daerah rawan bencana agar tetap waspada dan peka membaca tanda-tanda alam, apalagi saat ini sering hujan.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021