Pemerintah Kabupaten Deli Serdang di Provinsi Sumatera Utara memberikan bantuan antara lain berupa bahan bangunan dan bahan pangan pokok kepada warga yang rumahnya rusak akibat terjangan puting beliung di wilayah Kecamatan Bangun Purba.

"Mudah-mudahan pemberian bantuan ini dapat meringankan beban korban," kata Wakil Bupati Deli Serdang HM Ali Yusuf Siregar di Lubuk Pakam, Selasa (1/6).

Dia mengimbau warga yang tidak terdampak puting beliung membantu warga yang rumahnya rusak akibat terjangan puting beliung.

Baca juga: Dua kolam renang di Deliserdang ditutup karena langgar prokes

Kepala Desa Sialang Dedi Arifiani Liswar mengatakan bahwa puting beliung menyapu wilayah Desa Sialang dan Tanjung Purba Kecamatan Bangun Purba pada Minggu (30/5) pukul 17.00 WIB.

Di Desa Sialang, menurut dia, puting beliung menyebabkan 14 rumah rusak berat, 18 rumah rusak sedang, dan 31 rumah rusak ringan.

Puting beliung, ia melanjutkan, juga menyebabkan kerusakan kios, gudang, bengkel, kandang ayam, rumah ibadah, dan sarana sekolah.

Kendati demikian, ia mengatakan, musibah tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa.

Pewarta: Juraidi

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021