Pelatih Liverpool Jurgen Klopp menyatakan bahwa timnya akan lebih dekat dengan pemuncak klasemen sementara Liga Primer Inggris, Manchester City, bila musim 2020/21 adalah "musim yang normal."

Sejumlah pemain kunci The Reds mengalami cedera, terutama di lini pertahanan, yang membuat Virgil van Dijk, Joe Gomez, dan Joel Matip kemungkinan besar akan absen di sisa musim ini.

Baca juga: Tuchel belum putuskan masa depan Olivier Giroud di Chelsea

Liverpool meraih gelar Liga Primer Inggris musim 2019/20 setelah penantian panjang selama 30 tahun, tetapi pada musim ini, mereka terperosok ke peringkat keenam dengan tertinggal 16 poin dari The Citizens besutan Pep Guardiola.

Jelang laga lawan Everton pada derby Merseyside di Anfield pada Minggu dini hari WIB, Klopp seakan ingin mengatakan bahwa timnya menjalani musim yang tidak normal.

"Tidak pernah kami berpikir bagaimana kami bisa menyalip City. Atau bagaimana kami bisa menjadi tim terbaik di sepak bola Inggris lagi, apa pun artinya," ujar Klopp yang dikutip Goal pada Sabtu.

"Kami hanya ngin menjadi versi terbaik untuk diri kami sendiri. Kami memiliki kesempatan itu lagi. Bila itu cukup bagus, maka itu cukup bagus. Bila tim lain lebih bagus, begitulah cara olahraga bekerja."

"Kami tidak bisa melakukan lebih dari menjadi versi terbaik untuk diri kami sendiri dan itulah yang kami akan usahakan lagi sebagai sebuah tim," tambah pelatih asal Jerman itu.

"Untuk itulah kami tentunya membutuhkan sedikit keberuntungan. Sedikit lebih beruntung dengan cedera dan kami bisa lebih dekat dengan itu."

"Kami semua sepakat, dan saya yakin Pep akan mengatakan itu. Bila ini adalah musim yang normal untuk kedua tim, kami tidak akan tertinggal 16 poin."

"Begitulah adanya. Kami menerima itu. Musim ini bukan urusan kami seberapa dekat kami dengan City. Ini adalah soal bagaimana seberapa jauh kami bisa naik di klasemen. Itu adalah pekerjaan yang sudah cukup dilakukan."

Sejumlah pemain kunci Liverpool absen melewatkan momen penting pada musim ini, dengan yang paling terasa dampaknya adalah cederanya van Dijk, Gomez dan Matip.

Selain itu, Diogo Jota, Thiago Alcantara, Naby Keita, Fabinho, Jordan Henderson, Alisson dan Trent Alexander-Arnold sempat absen akibat cedera.

Pewarta: Hendri Sukma Indrawan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021