Kasus COVID-19 di Kabupaten Asahan terus mengalami kenaikan setiap harinya sehingga Bupati Asahan mengintruksikan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk memperketat protokol kesehatan (Prokes).

Permintaan tersebut disampikan Bupati Asahan saat memimpin apel gabungan di halaman Kantor Bupati yang diikuti seluruh pejabat dilingkungan Pemkab Asahan, Senin (01/02/21). “ Saya minta kepada seluruh OPD dan pejabat struktural agar tetap memperhatikan protokol pencegahan COVID-19,” ucap Surya.

Surya juga menginstruksikan agar seluruh Aparatur Sipil Negara ( ASN)  menjadi garda terdepan dalam mensosialisasikan pelaksanaan vaksin yang akan segera digelar di Kabupaten Asahan pada bulan Februari 2021. 


Baca juga: Dijamin perlindungan sosialnya, Asosiasi nelayan di Asahan - Tanjungbalai menjadi peserta BPJAMSOSTEK

"ASN harus mensosialisasikan keberadaan vaksin dan pelaksanaanya. Berikan edukasi yang benar dan baik kepada masyarakat terkait vaksinasi COVID-19,” sebut Surya, sembari mengajak ASN tetap disiplin dalam bekerja.

Dari data satgas COVID-19, Asahan memiliki 538 terpapar COVID-19, sembuh 437 dan meninggal dunia 30 orang.

Pewarta: Indra Sikumbang

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021