Kapolres Binjai AKBP Romadhoni Sutardjo Sik melaksanakan giat pengecekan ke TPS-TPS secara langsung dalam pelaksanaan pilkada wali kota dan wakil wali kota yang sedang berlangsung di wilayah hukum Polres Binjai, guna memastikan pelaksanaan berjalan aman, lancar, tanpa hambatan dan gangguan.

Hal itu disampaikan Kasubag Humas Polres Binjai AKP Siswanto Ginting, di Binjai, Rabu (9/12).

Pada kesempatan itu Kapolres Binjai mengajak masyarakat yang memilih agar memilih sesuai dengan pilihannya, bukan karena paksaan atau ada tekanan dari pihak manapun.

Baca juga: 413 narapidana Binjai pergunakan hak pilih dengan terapkan protokol kesehatan

Pada kegiatan pantauan langsung ini, Kapolres juga mengingatkan kepada petugas yang berjaga di TPS supaya tetap saling berkordinasi dengan Ka PPS serta Linmas agar terciptanya situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat yang hendak memilih di TPS.

Tidak lupa juga, Romadhoni Sutardjo tetap mengimbau kepada masyarakat agar tetap mematuhi peraturan pemerintah dengan mempedomani protokol kesehatan guna mencegah penyebaran COVID-19 di TPS.

Bagi yang hendak memilih, agar sebelum memilih hendaknya memperhatikan jarak antara pemilih lainnya dan tetap sabar menunggu giliran.

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020