Manchester United dan Manchester City tidak akan diminta bertanding pada akhir pekan pembuka Liga Premier Inggris musim 2020-21 menyusul komitmen mereka bermain di Eropa selama musim ini, kata surat kabar Times.

Musim kompetisi Manchester City berakhir pada 15 Agustus dengan kekalahan 1-3 oleh Olympique Lyonnais pada laga perempat final Liga Champions, sementara musim Manchester United selesai menyusul kekalahan pada semifinal Liga Europa oleh Sevilla sehari kemudian.

Baca juga: Solskjaer akan perkuat Setan Merah setelah terlempar dari Europa

Musim kompetisi Liga Premier akan dimulai pada 12 September dan karena tim membutuhkan sedikitnya 30 hari untuk istirahat sebelum pertandingan pertama mereka, City dan United mungkin akan memainkan pertandingan pertama mereka pada pekan berikutnya, kata Times yang dikutip Reuters, Rabu (19/8)

.Baca juga: De Bruyne pemain terbaik Liga Premier musim ini

Namun Wolverhampton Wanderers, yang disingkirkan dari Liga Europa oleh Sevilla pada 11 Agustus -- 32 hari sebelum dimulainya musim baru -- akan diminta bermain pada pekan pertama.

City mengakhiri musim 2019-20 di urutan kedua, 15 poin di atas United yang berada di tempat ketiga.

Pewarta: Fitri Supratiwi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020