Melalui program transportasi ojek antar adminduk kependudukan (TOGAP). Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Asahan melakukan penyerahan langsung KTP kepada pemiliknya

Kepala Dinas Dukcapil Asahan, Supriyanto menjelaskan program TOGAP  bertujuan untuk memberikan pelayanan yang membahagiakan serta untuk menghidari calo yang tidak bertanggungjawab

"Semoga program ini bermanfaat dan bisa menyenakan masyarakat,” kata Supriyanto, Selasa (18/8) di gedung dinas setempat.

Baca juga: Bupati Asahan kunjungi lokasi pembibitan pisang barangan merah

Baca juga: Bupati Asahan dan Forkopimda kibarkan 75 bendera merah putih di bawah Air Terjun Ponot

Supriyanto menjelaskan program TOGAP dilakukan khusus untuk kartu tanda penduduk elektronik (KTP-el). Pihaknya akan mengatarkan langsung dan menyerahkan kepada pemilik KTP-el. 

“Ada petugas khusus yang kita tunjuk untuk menyerahkan langsung  sesuai alamat. Dan program TOGAP ini khusus pemilik KTP-el yang  berdomisili di kota Kisaran, “ ungkap Supriyanto.

Program TOGAP, kata Supriyanto sudah dimulai saat bulan Juli 2020. Kini pihaknya sudah mengantarkan ratusan KTP kepada pemiliknya.

“Rencananya, bila KTP banyak tercetak, pihaknya akan menambah petugas untuk mengatakanya,” ujar Supriyanto.

Pewarta: Indra Sikumbang

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020