Satuan Lantas Polres Asahan akan menilang warga yang berkendara melawan arus (salah jalan).
Selain itu, kendaraan yang over dimensi dan warga yang tidak pakai helm saat berkendara juga akan menjadi target Operasi Patuh Toba 2020.
Hal ini dilakukan untuk menyadarkan dan meningkatkan kepatuhan masyarakat Asahan dalam berlalu lintas dengan tetap mempedomani protokol kesehatan demi memutus mata rantai COVID-19.
"Kami akan lakukan ini saat menggelar Operasi Patuh Toba 2020, mulai tanggal 23 Juli sampai dengan 5 Agustus 2020," kata Kasatlantas Polres Asahan, AKP. Budiono Saputro, Kamis (16/7/20).
Kasat berharap saat operasi masyarakat Asahan bisa mematuhi aturan lalu lintas dan melengkapi semua dokumen kenderaan, bila tidak akan dilakukan tindakan langsung.
Dari pantauan, masyarakat Asahan yang berkendaraan mulai tidak disiplin berlalu lintas, pasalnya banyak yang tidak pakai helm dan melawan arus, khususnya di jalan SM Raja.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020
Selain itu, kendaraan yang over dimensi dan warga yang tidak pakai helm saat berkendara juga akan menjadi target Operasi Patuh Toba 2020.
Hal ini dilakukan untuk menyadarkan dan meningkatkan kepatuhan masyarakat Asahan dalam berlalu lintas dengan tetap mempedomani protokol kesehatan demi memutus mata rantai COVID-19.
"Kami akan lakukan ini saat menggelar Operasi Patuh Toba 2020, mulai tanggal 23 Juli sampai dengan 5 Agustus 2020," kata Kasatlantas Polres Asahan, AKP. Budiono Saputro, Kamis (16/7/20).
Kasat berharap saat operasi masyarakat Asahan bisa mematuhi aturan lalu lintas dan melengkapi semua dokumen kenderaan, bila tidak akan dilakukan tindakan langsung.
Dari pantauan, masyarakat Asahan yang berkendaraan mulai tidak disiplin berlalu lintas, pasalnya banyak yang tidak pakai helm dan melawan arus, khususnya di jalan SM Raja.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020