Gempa bumi berkekuatan magnitudo 3,8 menggetarkan wilayah Lombok Barat dan sekitarnya pada Jumat pukul 04.45 WIB.

Laman resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika menyebutkan pusat gempa berada di darat pada koordinat 8,81 LS - 116,08 BT atau 15 km barat daya Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, pada kedalaman 10 km.

Baca juga: Gempa bumi berkekuatan 6,5 magnituda landa kepulauan Santa Cruz

Getaran gempa dirasakan dengan skala MMI III di Lombok Tengah, Mataram dan Lombok Barat.

Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020