Komunitas Slankers di Kota Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun menyerahkan bantuan masker ke tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Pematangsiantar, Senin (20/4). 

Ketua GTPP COVID-19 Pematangsiantar, H Hefriansyah mengucapkan terimakasih atas peran dan partisipasi dari komunitas Slankers dalam upaya mencegah penyebaran COViD-19. 

Baca juga: Satu PDP asal Simalungun meninggal di RSUD Pematangsiantar

Baca juga: Petugas di pos perbatasan Pematangsiantar dapat vitamin dan buah

Dia juga mengajak komunitas- komunitas lain yang ada di Kota Pematangsiantar untuk berbagi kepada yang membutuhkan.

"Mari bersama-sama kita memutus mata rantai penyebaran virus Corona atau COVID-19 di Kota Pematangsiantar yang kita cintai ini," ajaknya.

GTPP COVID-19 Pematangsiantar juga menerima bantuan dari CV Obor berupa beras, mie instan, sarung tangan, dan masker.

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020