Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan dan Baznas Kabupaten Asahan menyerahkan bantuan kepada keluarga yang kurang mampu sekaligus korban banjir.

Ketua Baznas, H. Ansyari Margolang  menyampaikan bahwa penyerahan bantuan tersebut merupakan program Baznas, penyerahan zakat kepada keluarga kurang mampu yang juga merupakan korban dampak banjir di Dusun VIII ujung  Seribu Dua desa Piasa Ulu Kecamatan Tinggi Raja.

Lebih lanjut beliau menyampaikan bahwa batuan yang diserahkan pada hari ini berjumlah 97 orang masing masing mendapatkan Rp. 500.000. 

 ”Semoga apa yang diberikan dapat dimanfaatkan dengan sebaik baiknya,” sebut Ansyari, di Dusun VIII Desa Ujung Seribu Dua Kecamatan Tinggi Raja, Kamis (7/11)

Bupati Asahan H. Surya BSc menyampaikan bahwa bencana adalah merupakan ujian dari Allah SWT, untuk itu pihak yang mendapat musibah untuk  mengambil hikmah dari cobaan tersebut dan tentunya dengan memperbanyak sabar.

Surya juga menyampaikan bahwa apa yang diserahkan pada hari ini untuk dapat dimanfaatkan, biarpun jumlahnya masih jauh dari cukup tapi harus tetap mensyukurinya.

Pewarta: Indra Sikumbang

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019