Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu mencanangkan bakti sosial kesatuan gerak PKK-KKBPK-Kesehatan di Desa Pondok Batu Kecamatan Bilah Hulu untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat di daerah.

Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe, Jumat, di Rantauprapat, mengatakan, Kampung KB ini bukan hanya tugas dari beberapa dinas, namun bersama-sama menyukseskannya.

Pihaknya ingin ada inovasi terbaru dari Desa Pondok Batu di antaranya budidaya ikan dalam ember. “Dana Desa begitu besar, tetapi saat ini belum ada inovasi dan kreatifitas yang bisa dikenal daerah luar Labuhanbatu, semua perangkat desa dan kecamatan harus bisa kompak, jika tidak kompak wilayah tersebut tidak akan berkembang," katanya. 

Ketua Tim Penggerak PKK Labuhanbatu, Rosmanidar Hasibuan menjelaskan, pencanangan wujud komitmen pemerintah daerah untuk bersama-sama menyukseskan program KKBPK dan Kesehatan. 

Desa Pondok Batu sebagai kampung KB percontohan karena sudah memenuhi berbagai indikator keberhasilan, sehingga kegiatan ini diharapkan dapat lebih meningkatkan semangat masyarakat untuk mengembangkan kampung KB.

Menurutnya Desa Pondok Batu tahun 2018 ditetapkan sebagai kampung KB terbaik I oleh Gubernur Sumatera Utara. “PKK Kecamatan dan Desa/Kelurahan agar melakukan monitoring kegiatan kesatuan gerak PKK-KKBPK-Kesehatan , jalin kerjasama dengan Dinas Kesehatan, Dinas PMD sehingga bisa tepat sasaran," jelasnya. 
 

Pewarta: Kurnia Hamdani

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019