Sesosok lelaki tanpa identitas mendadak meninggal dunia di ruas Jalan Sumbawa simpang Jalan Sunda, Kelurahan Bantan, Kota Pematangsiantar, Kamis (25/7) kira-kira pukul 15.00 WIB.

Menurut sejumlah warga sekitar, lelaki mirip gelandangan itu terjatuh saat berjalan sempoyongan dan tidak bergerak-gerak.

Lelaki itu sempat masuk ke kedai penjual mie, ke luar dengan melompati dinding papan setinggi kira-kira 0,5 meter.

"Sejak siang luntang lantung di sini, dan beberapa kali terjatuh," kata Ari (28).

Warga menghubungi pihak kepolisian, yang dalam waktu tidak lama membawa mayatnya ke RSUD Djasamen Saragih Pematangsiantar untuk otopsi.

Ciri-cirinya berperawakan tambun, tanpa sandal, pakai celana sepakbola warna hijau dan tidak berpakaian.

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019