Dinas Perhubungan Kota Medan siap memantau aktivitas lalu lintas melalui CCTV di sejumlah titik rawan kemacetan jalur mudik di kawasan Kota Medan untuk mengatasi kemacetan pada saat arus mudik Lebaran 2019 mendatang.

Petugas Operator Area Traffic Control System (ATCS) Dinas Perhubungan Pemko Medan, Brian Tawaqqal kepada ANTARA di Medan,  Sumatera Utara, Selasa (21/5/) mengatakan sebanyak 160 titik keramaian di kawasan Kota Medan telah dipasangi CCTV untuk memudahkan petugas memantau lalu lintas dan mengatasi kemacetan pada saat arus mudik Lebaran 2019.

"Kita tetap siapkan petugas baik itu di lapangan maupun dalam ruangan ATCS khusus pantau mudik," katanya.

Ia menambahkan pemasangan kamera CCTV tersebut untuk memudahkan petugas dalam upaya penanganan dan tindakan jika terjadi sesuatu hal seperti kemacetan, kecelakaan ataupun gangguan keamanan di lokasi-lokasi jalur mudik.

"Biasanya kita melakukan penarikan ada yang macet kita foto, kita kasih tahu juga ada dari media sosial dan kita sebarkan melalui informasi dimana titik kemacetan ataupun lancar," katanya.

CCTV yang telah dipasang tidak semuanya ada di kota Medan hanya untuk status jalan kota.

"Seperti di Jalan Gatot Subroto daerah Manhattan Mall itu kita belum ada, padahal itu jalur jalan lintas nasional Aceh," tambahnya.

Pihaknya menghimbau bagi pengendara yang akan mudik Lebaran agar tetap tertib lalu lintas dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas sehingga nantinya selamat sampai ke tujuan.

Pewarta: Septianda Perdana

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019