Tebing Tinggi(Antaranews Sumut)- Tim Forki Sulawesi Utara tahun depan akan berupaya datang lagi ke Kota Tebing Tinggi dengan kekuatan lebih besar lagi untuk ikut dalam tournament karate yang diselenggarakan Pemkot Tebing Tinggi.

Hal ini disampaikan manager tim Forki Sultra Azward yang membawa 10 atlitnya dalam kejuaraan Karate Tebing Tinggi open tournament kepada Antara, usai penutupan minggu malam (4/11) di GOR Asber Nasution.

Dikatakan Azward, kami merasa senang bisa ikut dalam tournament ini, penyelenggaraan berjalan dengan baik dan sukses, Tebing Tinggi hebat, melaksanakan kegiatan ini.

Kami ikut serta dalam tournament ini untuk melakukan uji coba dan sekaligus menambah pengalaman bagi atlit kami, sekaligus melakukan evaluasi, pengalaman dikejuaraan ini sangat berharga katanya.

Disampaikan dari 10 atlit yang ikut bertanding sesuai kelasnya kami mendapatkan 11 medali, dan ini sebuah prestasi yang membanggakan, kami datang dari jauh tidak sia-sia ujarnya.

Sementara Walikota Tebing Tinggi H.Umar Zunaidi Hasibuan usai penutupan menyampaikan yang pertama menyampaikan ucapan terimakasih kepada PB.Forki atas dukungam dalam kejuaraan ini.

Dalam.kejuaraan ini antusias atlit dari berbagai provinsi luar biasa dan penuh dengan semangat, untuk ikut serta. dan ini menjadi perhatian kita dalam.penyelenggaraan tahun depan.

Selanjutnya kejuaraan ini menjadi sebuah langkah maju buat atlit karate Tebing Tinggi, ini merupakan langkah awal salah seorang karatekanya maju dalam best of the best kalah di final untuk bisa menjadi atlit nasional dimasa datang, katanya.

Pewarta: Dhani Elison

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018