Medan (Antara) -Penjualan otomotif di Sumatera khususnya di Sumatera Utara masih bertumbuh meski kondisi perekonomian secara nasional dan global masih belum pulih.
     
"Daihatsu misalnya mencatat hasil positif dalam penjualan ditahun 2018 atau tumbuh 8 persen hingga posisi September 2018,"ujar Regional Head Sumatera Astra Daihatsu Motor, Tunjung Pramusinto di Medan, Selasa.
      
Menurut dia,  untuk wilayah Sumatera, penjualan mobil sudah mencapai 24.779 unit atau naik 8 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2017 yang sekitar 22.914 unit.
     
Penjualan Daihatsu di Sumut sendiri juga naik dengan rata-rata penjualan per bulan mencapai 620 unit atau hingga September 2018 mencapai 5.580 unit.
      
Tahun 2017, penjualan Daihatsu di Sumut masih rata-rata  593 unit per bulan atau 5.337 unit hingga September.
     
"Pertumbuhan penjualan otomotif itu menggembirakan apalagi berada di atas angka  nasional yang  5 persen,"katanya.
     
Dengan kondisi itu, Daihatsu bersyukur dan terus meningkatkan layanan agar kepercayaan masyarakat khususnya seluruh sahabat Daihatsu meningkat.
    
Peningkatan layanan antara lain
dengan mengikuti Pameran Otomotif Gaikindo lndonesia International Auto Show (GIIAS) di Medan 31 Oktober - 4 November 2018.
    
Pada GIIAS di Medan, Daihatsu akan menampilkan dan menawarkan empat unit andalan yakni Great New Xenia, Astra Daihatsu Sigra, All New Terios dan New Astra Daihatsu Ayla.
      
Dengan ikut pameran, Daihatsu
berharap dapat memberi kontribusi positif terhadap pasar otomotif dan mempermudah masyarakat mengetahui dan mendapatkan produk Daihatsu dengan penawaran menarik.
     
Kepala Cabang AI-DSO Medan Krakatau, Gusyandri menyebutkan, dengan tema "Light You Up", Daihatsu menyiapkan program penjualan menarik bagi yang ingin melakukan pemesanan selama pameran.
      
Penawaran menarik mulai dari paket kredit,  uang muka pembelian(DP), serta angsuran ringan yang dapat dipilih.
       

Pewarta: Evalisa Siregar

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018