Binjai, (AntaraNews Sumut) - Pemerintah Kota Binjai, Sumatera Utara, seegra meluncurkan tujuh kampung literasi, untuk itulah dilakukan sosialisasi guna menyampaikan informasi dan pemahaman kepada seluruh pimpinan OPD, PKK, dan generasi muda, terkait segala sesuatu yang berhubungan dengan kampung literasi, itu nantinya. 

Asisten II Pemkot Binjai Dahnial Reza, di Binjai, Selasa menyampaikan untuk tahun 2018 ini direncanakan akan diresmikan kampung literasi di tujuh kelurahan.

Adapun tujuh kelurahan itu Kelurahan Pujidadi, Bhakti Karya, Tanah Seribu, Sumber Karya, Damai, Suka Ramai dan Binjai Estate, katanya.

Disampaikannya, kampung literasi nantinya akan terus dikembangkan dan target tahun depan, kampung literasi akan diimplementasikan di seluruh kelurahan se Kota Binjai

Tentunya hal tersebut membutuhkan dukungan dan kerjasama dari perangkat daerah, stakeholder dan seluruh komponen masyarakat yang ada di daerah itu. 

"Implementasi kampung literasi ini adalah sebagai perwujudan pendidikan yang terintegrasi, mulai dari keluarga, sekolah dan masyarakat dengan penguasaan enam literasi dasar yakni literasi baca tulis, literasi numerasi, literasi sains, literasi digital, literasi finansial dan literasi budaya dan kewargaan," ujarnya. 

"Mungkin saat ini belum semua literasi dasar dapat kita implementasikan, untuk tahap ini kita tetap mengutamakan dan memaksimalkan implementasi literasi baca tulis, karena dengan kemampuan membaca dan menulis inilah nantinya sebagai pendukung keberhasilan implementasi dasar lainnya," harapnya. 

Untuk itu pihaknya mengimbau kiranya dapat menyatukan komitmen, agar kampung literasi ini nantinya dapat dengan mudah dikelola dan dikembangkan. 

Ketua Tim Penggerak PKK Lisa Andriani M Idaham mengatakan tinggi rendahnya minat baca atau kemampuan literasi berdampak dalam kehidupan bermasyarakat. 

Penumbuhan budaya baca menjadi sarana untuk mewujudkan masyarakat yang literat, dekat dengan buku dan terbiasa menggunakan bahan bacaan dalam memecahkan beragam persoalan kehidupan, katanya. 

"Literasi bukanlah sekedar kegiatan membaca dan menulis. Tetapi juga kegiatan literasi numerasi, literasi sains, literasi digital, literasi finansial, serta literasi budaya dan kewarganegaraan. 

 

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018