Aekkanopan (Antaranews Sumut) - Wakil Bupati Labuhanbatu Utara Drs Dwi Prantara MM disambut hangat sanak keluarga, para pejabat dan warga setibanya di kediamannya pasca melaksanakan ibadah haji, Selasa malam.

Ketua DPD Pujakesuma Labura yang berangkat sebagai Tim Pendamping Haji Daerah (TPHD) tersebut berangkat ke tanah suci tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 16.

Pada kesempatan itu, ia mejelaskan pengalaman yang dirasakannya selama melaksabakan Rukun Islam Kelima tersebut di Tanah Suci. Namun, ia mengucapkan syukur karena secara umum seluruh jamaah Labura dapat melaksanaka ibadah dengan baik.

Sementara Kadis Sosial Labura H Ahmad Sampurna Rambe SSosI MA yang memberikan kata sambutan mengharapkan, "Mudah-mudahan apa yang telah dilaksanakan di tanah suci dapat terus dilakukan setelah kembali," harapnya.

Sejumlah pejabat yang hadir menyambut kedatangan orang nomor dua di tanah Basimpul Kuat Babontuk Elok itu antara lain Kadis Dukcapil Drs Adi Winarto dan Kadis Kominfo Drs Sugeng. Penyambutan juga diiringi dengan marhaban.

Pewarta: Sukardi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018